18 March 2025

Bank Lestari Bali (BPR) Salurkan 3 Ton Beras ke Panti Asuhan se-Bali Lewat Program Lestari For Kids

Bank Lestari Bali (BPR) Salurkan 3 Ton Beras ke Panti Asuhan se-Bali Lewat Program Lestari For Kids

Sebagai bentuk komitmen terhadap kesejahteraan masyarakat Bali, Bank Lestari Bali (BPR) kembali menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk Lestari For Kids. Melalui program ini, Bank Lestari Bali (BPR) menyalurkan bantuan sebanyak 3 ton beras kepada 32 panti asuhan yang tersebar di wilayah Denpasar, Klungkung, Bangli, Buleleng, Tabanan, Gianyar, Badung, hingga Jembrana.

 

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 15 dan 16 Maret 2025. Penyaluran bantuan dilakukan langsung oleh tim CSR Bank Lestari Bali (BPR) bersama para Lestarian (sebutan untuk karyawan Bank Lestari Bali), sebagai wujud kepedulian terhadap anak-anak panti asuhan. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan kebutuhan pangan hadian dan memberikan semangat baru bagi anak-anak binaan.

 

“Program Lestari For Kids merupakan komitmen kami untuk terus berbagi dan tumbuh bersama masyarakat Bali. Keberadaan dan perjalanan Bank Lestari Bali (BPR) hingga saat ini juga tidak terlepas dari dukungan dan kepercayaan masyarakat. Ini adalah bentuk rasa syukur kami,” ujar Putu Yeni Jinarti selaku Direktur Operasional & IT Bank Lestari Bali (BPR).

 

Program Lestari For Kids sudah berlangsung sejak tahun 2018 dan Bank Lestari Bali (BPR) berharap untuk bisa terus konsisten menjalankan berbagai program CSR berkelanjutan sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Bali.


OTHER NEWS

Bank Lestari Bali (BPR) Salurkan 3 Ton Beras ke Panti Asuhan se-Bali Lewat Program Lestari For Kids

BPR Lestari Launched The “Hujan Emas 2021” Draws, Customers Can Get Gold Prizes Everyday

New surprises are presented by BPR Lestari Bali in 2021, after last year's Hujan Emas was launched every week, this year it will be even more exciting because customers can have the opportunity... Read More

Bank Lestari Bali (BPR) Salurkan 3 Ton Beras ke Panti Asuhan se-Bali Lewat Program Lestari For Kids

Super Branch, BPR Lestari's New Strategy in 2021

BPR Lestari started its journey in the banking business in late 1999. "November 1999 was the time  when BI (Central Bank of the Republic of Indonesia) issued approval letter for the... Read More

Bank Lestari Bali (BPR) Salurkan 3 Ton Beras ke Panti Asuhan se-Bali Lewat Program Lestari For Kids

Alex P. Chandra, "Stay Safe, and Grow with Discipline"

  Alex Purnadi Chandra has been in the banking sector for 28 years. When he was only 29 years old, he was promoted to be the head of the BCA branch in Bali. A year later, Alex ventured and... Read More